Rehab Masjid salah satu target TMMD 115 di wilayah Kodim 1401/Majene

    Rehab Masjid salah satu target TMMD 115 di wilayah Kodim 1401/Majene

    Majene, Satgas TMMD ke-115 Kodim 1401/Majene melaksanakan rehab masjid Al-Ikhlas di Desa Buttu Pamboang, Kecamatan Pamboang, Kabupaten Majene, Sulawesi Barat. Kamis, (13/10/2022).

    Selain melakukan rehab Masjid, Satgas TMMD bersama warga juga membangun tempat wudhu dan MCK (mandi, cuci, kakus) di lokasi masjid. 

    Kapten Inf Muhtar Pasi Ter Kodim 1401/Majene Selaku Kordinator Lapangan TMMD menyampaikan pelaksanaan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-115 tahun 2022 Kodim 1401/Majene dalam rangka rehabilitas masjid dan pembangunan MCK ini, bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat di bidang rohani.

    Pembangunan tempat wudhu dan MCK itu juga sangat dibutuhkan oleh masyarakat dalam beribadah nantinya. Untuk itu, Satgas TMMD bersama warga secara gotong royong membangunnya.

    "Ini sebagai bentuk peduli kepada masyarakat agar nyaman beribadah, kita bangun MCK dan tempat wudhu, " kata Kapten Inf Muhtar.

    majene
    M Ali Akbar

    M Ali Akbar

    Artikel Sebelumnya

    Seleksi Calon Tamtama PK TNI Gelombang II...

    Artikel Berikutnya

    Di Hari Kedua pasca banjir Personel Korem...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Pastikan Pilkada Serentak Berjalan Aman dan Lancar, Danrem 142/Tatag Bersama Forkopimda Pantau Pelaksanaan Pemungutan Suara
    Sinergi TNI-Polri: Dandim 1427 dan Kapolres Pasangkayu Pantau Langsung Kondisi Pemilu 2024
    Kodim 1418/Mamuju dan Polresta Mamuju Gelar Patroli Gabungan Jelang Pilkada Serentak 2024

    Ikuti Kami